Bebek peking adalah jenis bebek pedaging yang memiliki rasa daging yang khas dan untuk jenis bebek pedaging ini ternyata memiliki beberapa varian jenis, sehingga salah satu nya adalah bebek peking f1 yang berasal dari perusahaan Cherry Vallery dan Grimaud Metzer.
Perkembangan DOD dari kedua jenis perusahaan tersebut dengan cara mengimpor langsung indukan dan pejantan agar dapat dikembangkan di Indonesia, maka indukan yang ada saat ini merupakan indukan grade F1 adalah garis darah murni dari negeri asalnya.
Masa pertumbuhan bebek pedaging yang dijadikan sebagai bebek konsumsi memang cukup cepat yang memiliki masa panen selama 40 hari saja, lalu bobot yang akan dimiliki dengan waktu yang singkat sekitar 2,5 kg untuk setiap ekornya dan berikut penjelasan lebih lengkap tentang bebek pedaging jenis F1 ini. Mari simak!
Mengenal Tentang Bebek Peking F1
Bebek pedaging f1 ini berasal dari persilangan dengan indukan Grade F1, nah untuk bobot indukan ini sekitar 5 kg tapi dengan usia pemeliharaan 8 bulan jika ingin menghasilkan DOD yang berkualitas dan untuk pejantan memiliki bobot 8 kg dengan usia 8 bulan agar bisa dikawinkan dengan indukan unggul.
Nah untuk menghasilkan DOD yang berkualitas harus memperhatikan beberapa faktor untuk menjaga kualitasnya, yaitu faktor yang paling utama adalah lingkungan yang baik dengan ratio antara pejantan dan betina sekitar 1 : 3 untuk menghasilkan telur yang berkualitas.
Perhatikan regulasi pejantan yang biasanya akan dilakukan setiap 6 bulan sekali, karena hal tersebut dilakukan untuk menghindari perkawinan sedarah yang akan mengakibatkan penurunan pada kualitas DOD nya dan berikut karakteristik yang dimiliki indukan betina dan jantan yaitu:
- Cherry Valley : karakteristik yang dimiliki yaitu memiliki leher yang pendek dengan ukuran yang besar dan juga kaki yang pendek.
- Grimaud Metzer : karakteristik yang dimilikinya terdapat pada leher yang begitu panjang tapi ukurannya kecil dan dibagian kakinya yang lebih panjang jika dibandingkan dengan Cherry Valley.
DOD Bebek Peking
DOD bebek peking akan menjadi tahap pertama dalam ternak adalah mempersiapkan DOD nya, karena agar dapat menentukan ukuran pada kandang yang akan mendukung proses pembesaran awal dan juga tetap menjaga kualitasnya.
Pemilihan DOD sangatlah penting dan pilihlah DOD yang unggul, maka akan memberikan pengaruh besar pada keberhasilan dalam proses mengemukakan tersebut dan yang menjadi langkah awal peternak harus lebih fokus dalam menjaga kualitas DOD.
Gunakan kandang khusus yang memiliki efek penghangat untuk setiap sudutnya, karena biasanya DOD yang masih memiliki umur hitungan hari sangat rentan mati dan sangat disarankan didalam kandang tersedia lampu penghangat agar menjaga kehangatan DOD bebek peking.
DOD berjumlah sekitar 40 ekor membutuhkan kandang berukuran 1 meter, lalu memiliki ventilasi dan sanitasi beserta penutup khusus yang dapat dibuka tutup dengan mudah dan berikut penjelasan tentangf DOD bebek peking f1 yaitu:
Ciri-ciri Bebek Peking
Ciri-ciri pada bebek pedaging ini memang harus diketahui khususnya untuk peternak pemula, karena bebek sendiri memiliki beberapa jenis yang dibedakan dengan penggunaannya seperti bebek petelur dan pedaging yaitu:
- Bebek pedaging ini jenis bebek impor
- Memiliki bulu yang berwarna putih
- Terlihat dengan postur tubuh yang cukup besar
- memiliki dada yang besar serta membusung
- Dilihat dari paruh dan kaki yang berwarna kuning orange
- Memiliki telur yang berwarna putih kotor serta berbentuk bulat
- Terlihat dari ekor serta sayap yang pendek
Ciri-ciri Bebek Peking Berkualitas
DOD bebek peking ini memiliki beberapa ciri yang berkualitas, agar para pemula mengetahuinya sebelum membelinya dan menjadi tips ternak bebek peking 40 hari panen yaitu:
- Memiliki bobot 40 gram
- Bertubuh tegap dan memiliki nafsu makan baik
- Bergerak sangat aktif serta lincah
- Berbulu bersih dan kering
- Memiliki kaki yang kokoh serta tidak pincang
- Terlihat dari matanya yang jernih dan bersinar
- Bebas dari penyakit-penyakit lainnya
Tata Cara Ternak Bebek Dengan Baik
Para peternak bebek harus bisa menghasilkan bebek dengan daging yang tebal dan segar, karena untuk memenuhi kriteria pasar.
Pengamatan unggas dari IPB Dr. Peni S. Hardjosworo, yaitu menyuruh agar para peternak memperhatikan dalam pemilihan bebek peking yang berproduksi bagus.
Peternak harus menggunakan bibit berkualitas agar menghasilkan bebek peking yang masuk kedalam kriteria pasar salah satunya menggunakan bebek peking Malindo, maka pilihlah DOD berbobot 6 gr dalam umur 1 hari untuk menghasilkan pedaging yang berkualitas.
Bobot juga penting dalam pemilihan bibit berkualitas dan perhatikan perilaku DOD (Day Old Duck) yang bergerak lincah, berisnting kuat, kedua mata melek, berbulu bagus dan bertekstur kering.
Indukan yang berkualitas pasti memiliki DOD yang berkualitas, maka dalam perkawinannya harus berumur lebih dari 1 tahun atau sekitar 8 buan untuk jantan ataupun betina.
Perkawinan ideal pada bebek peking yaitu 1:5, lalu dalam pemberian makan 3x dalam sehari memiliki takaran yang harus habis dalam jangka waktu 1 jam.
Komposisi pakannya harus mengandung kadar protein sekitar 18-20% dan seimbang dengan kandungan kapur, selain itu jangan pernah memberikan pakan starter untuk proses pembesaran bebek dan gunakanlah pakan yang sesuai dengan fungsinya.
Berikan pakan dari pabrik ataupun bisa mencampurkan jagung, dedak atau menir, ikan dan jangan pernah memberikan makanan eceng gondok yang bisa menyebabkan kematian.
Bebek yang berproduksi harus memiliki suhu optimal sekitar 20-32 derajat celsius, karena jika terlalu panas akan berpengaruh pada nafsu makannya dan bahkan hilang.
Strategi terbaik pemberian makan, yaitu berilah pakan lebih banyak pada pagi dan sore hari dan berikan minum menggunakan air sumur yang tidak mengandung kaporit.
Kesimpulan
Bebek peking f1 atau bebek peking malindo ini bisa menjadi peluang bisnis yang cukup besar, karena jika melihat dari segi ekonomi saja memiliki potensi sangat besar dengan proses pemeliharaan yang lebih singkat dibandingkan dengan bebek pedaging jenis lainnya.
Kesuksesan dalam bisnis pembesaran bebek pedaging khususnya terdapat pada kualitas DOD nya, nah sangat disarankan menggunakan DOD bebek peking F1 yang memiliki bobot sekitar 2,5 kg bahkan bisa lebih jika sistem pemeliharaan yang pas dalam waktu 40 hari.