Olahan Sehat, Resep Ikan Bawal Dengan Gizi Terbaik

Resep ikan bawal saat ini cukup begitu trend dengan berbagai olahan yang sangat menggugah selera yang tentunya dipadukan bersama bumbu Nusantara, karena pengolahannya juga bisa dinikmati untuk semua kalangan umur apalagi ikan jenis ini yang memiliki kandungan gizi seimbang hingga menghasilkan manfaat cukup bagus untuk tubuh khususnya pada bayi.

Nah untuk salah satu resep yang populer dan hampir seluruh restoran menyajikannya, karena hidangan tersebut muncul secara universal di berbagai belahan dunia dan sebagai Negara kepulauan dan ikan yang dibakar ini sangat terkenal di Indonesia hingga dapat ditemui diberbagai daerah.

Jenis ikan yang memiliki daging cukup tebal, lembut dan tidak berduri hingga membuatnya sangat mudah diolah menjadi olahan apapun serta berikut berbagai macam resep ikan bawal yang bisa dicoba. Mari simak penjelasan berikut!

Resep Ikan Bawal Tim

Resep Ikan Bawal Tim

Nah untuk resep yang pertama ini bisa menjadi cara yang unik dalam menyajikan ikan bawal ini yang dimana cara memasaknya dengan cara dikukus , namun soal rasa tidak perlu diragukan lagi dan berikut trik serta cara praktis dalam pengolahan resep ikan bawal tim yaitu:

Bahan-bahan:

  • 400 gram ikan bawal segar
  • 2 buah cabai keriting hijau (diiris serong)
  • 2 buah cabai merah kertiting (diiris serong)
  • 3 siung bawang putih (diiris tipis)
  • 4 buah bawang merah (diiris tipis)
  • 1 ruas jari jahe (diiris tipis)
  • 8 buah cabai rawit merah
  • 100 ml kaldu ayam
  • 1/4 sendok treh tauco
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan saus tiram
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuatnya:

  • Langkah pertama membersihkan ikan bawal, buang bagian isi perutnya, lalu sayat hingga melebar.
  • Kemudian siapkan pinggan tahan panas, lalu letakan ikan bawal tersebut.
  • Setelah itu tambahkan cabai hijau keriting, cabai merah keriting, bawang merah, bawang putih, cabai rawit merah, jahe serta kaldu ayam dan aduk hingga merata.
  • Tambahkan gula pasir, tauco, kecap manis, saus tiram dan juga minyak goreng sekitar 2 sendok makan aduk kembali hingga rata.
  • Siapkan kukusan, setelah itu kukus ikan dalam dandang yang panas dengan menggunakan api kecil hingga matang atau sekitar 30 menit.
  • Setelah itu angkat dan sajikan selagi hangat.

Baca Juga

Resep Masakan Ikan Nila Bakar Jamin Enak

Membuat Resep Ikan Gurame Bakar Enak & Istimewa

Resep Ikan Bawal Bakar Bumbu Kecap

Resep Ikan Bawal Bakar Bumbu Kecap

Resep yang kedua ini sudah cukup populer bahkan setiap rumah makan akan menyajikannya dengan rasa yang manis serta gurih, maka untuk mencobanya berikut beberapa tata cara yang bisa dijadikan panduan apalagi bagi orang yang masih belajar masak untuk mencoba resep ikan bawal bakar bumbu kecap yaitu:

Bahan-bahan:

  • 4 ekor ikan bawal
  • 1 sdm air asam jawa
  • 1 sdm garam
  • 5 sdm kecap manis
  • 2 sdt air jeruk nipis
  • 3 sdm minyak goreng

Bumbu Halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 2 sdt ketumbar
  • 2 buah cabe rawit merah
  • 4 buah cabe merah keriting
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah cabe merah besar
  • 2 cm jahe
  • 1 sdt garam

Bumbu Sambal Kecap:

  • 5 buah cabe rawit (diiris)
  • 1 buah tomat (dipotong-potong)
  • 5 buah cabe rawit merah ( diiris)
  • 5 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt air jeruk nipis
  • 2 siung bawang merah (diiris)

Langkah-langkah:

  • Lumuri seluruh tubuh ikan hingga ke bagian dalam daging ikan setelah dibersihkan agar tidak bau amis, lalu diamkan kurang lebih 10 menit.
  • Kemudian panaskan wajan dan berikan minyak goreng, lalu masukan bumbu halus dan tumis hingga bumbu mengeluarkan aroma harum.
  • Setelah itu masukkan air asam jawa dan aduk hingga merata dengan bumbu halus tersebut, lalu angkat dan oleskan pada ikan.
  • Langkah terakhir adalah bakar ikan tersebut diatas bara api hingga benar-benar matang, nah jika sudah matang angkat serta sajikan bersama nasi hangat dan selamat mencoba ikan bawal bakar bumbu kecap ini.

Resep Ikan Bawal Kuah Kuning

Foto : ResepKoki

Resep ikan yang satu ini memang tidak ada habisnya apalagi jenis ikan ini memiliki kualitas daging yang lembut dan sedikit duri, sehingga jika diolah menjadi kuah kuning ini dan untuk mencobanya bisa mengikuti resep dibawah ini:

Bahan-bahan:

  • 1 ikan bawal
  • 3 cm kunyit
  • Merica (secukupnya)
  • 2 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • Daun Bawang (secukupnya)
  • Seledri
  • 2 cm jahe
  • Serai
  • 2 butir tomat
  • Daun jeruk
  • Cabe merah (secukupnya)
  • Cabe rawit (secukupnya)
  • Daun kemangi
  • Garam (secukupnya)
  • Penyedap rasa (Kaldu Ayam)

Cara Membuatnya:

  • Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membersihkan terlebih dahulu ikan tersebut, setelah itu potong-potong sesuai selera.
  • Setelah itu potong daun bawang, seledri, dan tomat (ukuran sesuai yang diinginkan).
  • Geprek jahe dan serai serta haluskan bumbu halus : kunyit, bawang putih, bawang merah dan merica.
  • Tumis bumbu halus hingga matang, lalu tambahkan jahe, serai serta masukan ikan bawal.
  • Masak hingga mendidih, masukan tomat, daun bawang, seledri, daun jeruk, daun kemangi dan bumbu penyedap rasa (kaldu ayam).
  • Setelah mendidih, sajikan resep ikan bawal kuah kuning tersebut bersama nasi hangat agar sensasi rasa lebih nikmat.

Kesimpulan

Itulah 3 resep ikan bawal yang cukup trend apalagi ikan tersebut memiliki segudang manfaat yang baik bagi kesehatan, maka untung pengolahannya harus menggunakan ikan yang masih segar agar mendapatkan manfaat yang baik bagi tubuh dan juga untuk mendukung masa pertumbuhan bagi anak-anak.

Tinggalkan komentar